Sebagai negara yang mempunyai iklim tropis maka Indonesia memiliki
dua musim yaitu musim kemarau dan juga musim hujan. Musim kemarau pada umumnya
terjadi pada bulan april sampai September sedangkan pada saat musim hujan itu
terjadi pada umumnya mulai dari Oktober sampai bulan Maret.
Faktor yang menentukan keberhasilan dalam menanam tanaman itu bukan cuman sekedar tanah, obat-obatan atau pupuknya. Namun juga ditentukan oleh faktor cuaca dan musim. Air hujan sebenarnya sudah memiliki kandungan nutrisi alami yang bermanfaat buat tanaman kita.
Pada
kesempatan kali ini kita akan membahas 10 tanaman yang cocok dibudidayakan pada
saat musim hujan. Berikut penjelasannya :
1. kangkung
Kangkung adalah salah satu jenis sayuran yang dapat hidup di
dataran rendah dengan kelembaban yang cukup tinggi bahkan ada jenis kangkung
tertentu yang bisa hidup di perairan. Syarat tumbuh tanaman kangkung itu harus
memiliki curah hujan yang berkisar antara sedang sampai dengan tinggi. Oleh
karena itu kangkung dapat dijadikan alternatif dibudidayakan pada saat musim
hujan.
2. Selada
Selada merupakan salah satu sayuran yang cukup bagus dalam
menghadapi musim hujan karena dapat tumbuh subur pada kondisi lingkungan yang
memiliki kelembaban dan curah hujan yang sedang dengan tingkat penyinaran sinar
matahari yang tidak terik. Untuk mencegah terjadinya resiko penyakit maka
disarankan untuk memeriksa pH sebelum ditanam. Pastikan pH tanah diantara level
6, 5 sampai 7 dan pastikan tiďak ada air yang menggenang.
3. Bayam
Bayam
ternyata juga cocok ditanam pada saat musim hujan karena dengan bantuan air
hujan tanaman bayam akan mengalami pertumbuhan yang cepat dan juga
subur.
4.Sawi
Tanaman sawi juga menjadi salah satu alternatif buat dibudidayakan
pada saat musim hujan karena tanaman sawi itu dapat hidup dengan curah hujan
berkisar antara sedang sampai tinggi. Tanaman sawi pada dasarnya bisa kita
budidayakan sepanjang tahun baik di musim hujan maupun di musim kemarau. Namun
di musim kemarau Anda harus sering menyiramnya.
5. Padi
Tanaman padi merupakan jenis tanaman yang membutuhkan banyak air
pada saat awal pertumbuhannya. Nah itulah alasannya kenapa menanam padi itu
banyakan dilakukan pada saat musim hujan. Tanaman padi jika kekurangan pasokan
air pada saat awal pertumbuhannya maka akan berpotensi memunculkan serangan
hama terutama hama jenis orong-orong. Selain itu padi yang kekurangan air akan
mengalami gangguan pertumbuhan sehingga lahan akan dipenuhi oleh gulma.
6. Porang
Dulu sebenarnya porang merupakan tanaman liar namun baru-baru ini
mulai banyak dibudayakan. Budidaya porang ternyata memang lebih bagus pada saat
musim hujan karena porang menginginkan keberadaan air di dalam masa hidupnya
namun jangan sampai tergenang.
7. Terong
Terong dapat menjadi alternatif tanaman pada saat musim hujan
karena menurut referensinya bahwa tanaman terong termasuk tanaman yang
membutuhkan lebih banyak air di dalam masa kehidupannya. Tetapi perlu diingat
juga bahwa lahan untuk tanaman jenis hortikultura seperti terong, cabai dan
tomat tidak boleh asam. Jadi pastikan saluran drainasenya atau parit-parit
lancar.
8. Pare
Dari beberapa referensi dijelaskan bahwa pada awal pertumbuhannya,
tanaman pare tidak banyak membutuhkan sinar matahari sehingga tanaman ini
biasanya direkomendasikan untuk ditanam di musim hujan. Kelembaban udara yang
dibutuhkan untuk tanaman pare cukup tinggi yaitu berkisar antara 50% sampai 70%
dengan tingkat curah hujan sedang.
9. Bawang Daun
Tanaman bawang daun juga merupakan tanaman yang optimal
pertumbuhannya pada saat musim hujan. Menurut referensi, tanaman bawang daun
membutuhkan curah hujan yang sedang dengan suhu yang cukup rendah. Hal tersebut
membuatnya bisa jadi alternatif untuk ditanam pada saat musim musim hujan.
Namun disarankan untuk melakukan perawatan secara terus-menerus dan juga pastikan
bahwa pH tanahnya itu tidak kurang dari 6,5. pH paling optimal dikisaran 6,5
sampai 7,5.
10. Cabe
Tanaman cabe merupakan tanaman yang harganya mahal di musim hujan
dan bisa hidup di musim hujan jadi cabe merupakan salah satu tanaman yang cocok
di musim hujan karena dapat mendatangkan banyak duit.
Demikian postingan tentang 10 Tanaman yang Cocok Ditanam Pada Musim Hujan. Semoga bermanfaat.
0 komentar